Selasa, 11 November 2014

RPP PAI KELAS X TENTANG HUSNUZHUN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
No. 01

Satuan Pendidikan                 :  SMKN 2 Banjarbaru
Mata Pelajaran                        :  Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
                                                   Dan terintegrasi dengan pendidikan PLH
Kelas / Semester                     :  X / 1 (Ganjil)
Materi Pokok                          :  1. QS. Al-Anfal (8): 72 Tentang Mujahadah
                                                  2. QS. Al-Hujurat (49): 12 Tentang Husnudzan
                                                  3. QS. Al-Hujurat (49): 10  Tentang  Ukhuwah
Alokasi Waktu                       :  3 x 3 Jampel

A.    KOMPETENSI  INTI
1.      Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2.      Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin,tanggung jawab,peduli,santun,ramah lingkungan,gotong royong, kerjasama,cinta damai, responsif dan proaktif) dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3.      Memahami, menerapkan,menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan ingintahunya tentan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memcahkan masalah
4.      Mengolah, menalar, menyaji dan mencipta daam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya disekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan,


B.     KOMPETENSI  DASAR

1.      Menganalisis Q.S. al-Anfal (8): 72,al-Hujurat (49): 12, dan al-Hujurat (49): 10; serta hadits tentang kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan), dan persaudaraan (ukhuwah). (3.1)
2.      Memahami manfaat dan hikmah kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan) dan persaudaraan (ukhuwah), dan menerapkannya dalam kehidupan (3.2)
3.      Membaca Q.S. al-Anfal (8): 72; Q.S. al-Hujurat (49): 12; dan Q.S.al-Hujurat (49): 10 sesuai dengan kaidah tajwid dan makhrajul huruf. (4.1.1)
4.      Mendemonstrasikan hafalan Q.S. al-Anfal (8): 72; Q.S. al-Hujurat (49): 12; dan Q.S.al-Hujurat (49): 10, dengan lancar. (4.1.2)

C.    INDIKATOR  PENCAPAIAN KOMPETENSI
1.      Menyebutkan arti Q.S. al-Anfal (8): 72,al-Hujurat (49): 12, dan al-Hujurat (49): 10; serta hadits tentang kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan), dan persaudaraan (ukhuwah).(3.1.1)
2.      Menjelaskan kandungan Q.S. al-Anfal (8): 72,al-Hujurat (49): 12, dan al-Hujurat (49): 10; serta hadits tentang kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan), dan persaudaraan (ukhuwah). (3.1.2)
3.      Menyebutkan manfaat dan hikmah kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan) dan persaudaraan (ukhuwah), dan menerapkannya dalam kehidupan. (3.2.1)
4.      Menjelaskan manfaat dan hikmah kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan) dan persaudaraan (ukhuwah), dan menerapkannya dalam kehidupan. (3.2.2)
5.      Menjelaskan hukum Q.S. al-Anfal (8): 72; Q.S. al-Hujurat (49): 12; dan Q.S.al-Hujurat (49): 10  dengan benar.(4.1.1.1)
6.      Mendemontrasikan bacaan Q.S. al-Anfal (8): 72; Q.S. al-Hujurat (49): 12; dan Q.S.al-Hujurat (49): 10 dengan tartil..(4.1.1.2)
7.      Mendemonstrasikan hafalan Q.S. al-Anfal (8): 72 dengan lancar dan benar.(4.1.2.1)
8.      Mendemonstrasikan hafalan Q.S. al-Hujurat (49): 12 dengan lancar dan benar.(4.1.2.2)
9.      Mendemonstrasikan hafalan Q.S.al-Hujurat (49): 10 dengan lancar dan benar.(4.1.2.3)
10.  Melakukan mujahadah an-nafs dengan memelihara lingkungan

D.    TUJUAN  PEMBELAJARAN

Setelah pembelajaran, Peserta didik mampu:
1)      Menyebutkan arti Q.S. Al-Anfal (8) : 72); Q.S. Al-Hujurat (49) : 12; dan Q.S. Al-Hujurat (49) : 10; serta hadits tentang kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan), dan persaudaraan (ukhuwah)
2)      Menjelaskan makna isi kandungan Q.S. Al-Anfal (8) : 72); Q.S. Al-Hujurat (49) : 12; dan Q.S. Al-Hujurat (49) : 10; serta hadits tentang kontrol diri (mujahadah an-nafs),prasangka baik (husnuzzhan), dan persaudaraan (ukhuwah).
3)       Mengidentifikasi hukum tajwid Q.S. Al-Anfal (8) : 72); Q.S. Al-Hujurat (49) : 12; dan Q.S. Al-Hujurat (49) : 10.
4)      Mendemontrasikan bacaan Q.S. Al-Anfal (8) : 72); Q.S. Al-Hujurat (49) : 12; dan Q.S. Al-Hujurat (49) : 10 dengan tartil.
5)      Mendemontrasikan hafalan Q.S. Al-Anfal (8) : 72); Q.S. Al-Hujurat (49) : 12; dan Q.S. Al-Hujurat (49) : 10 dengan lancar.
6)      Menampilkan contoh perilaku kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik (husnuzzhan), dan persaudaraan (ukhuwah) sebagai implementasi surah Q.S. Al-Anfal (8) : 72); Q.S. Al-Hujurat (49) : 12; dan Q.S. Al-Hujurat (49) : 10, serta hadis terkait.
7)      Menampilkan perilaku control diri dengan tidak membuang sampah sembarangan

E.     MATERI  PEMBELAJARAN

1) QS Al-Anfal (8) ayat 72 berisi perintah kontrol diri (mujahadah an-nafs)
2) QS Al-Hujurat (49) ayat 12 berisi perintah berprasangka baik (husnudzan)
3) QS Al-Hujurat (49) ayat 10 berisi perintah menjaga persaudaraan (ukhuwah)
4) Mujahadah an-nafs artinya perjuangan sungguh-sungguh melawan hawa nafsu atau bersungguh-sungguh menghindari perbuatan yang melanggar hukum-hukum Allah SWT.
5) Menurut Al-Qur’an nafsu manusia ada tiga yaitu nafsu ammarah, nafsu lawwamah dan nafsu muthmainnah
6)Rasulullah SAW menyebut jihad melawan hawa nafsu sebagai jihad besar (jihadul akbar)
7) Orang beriman diperintahkan untuk berprasangka baik (husnudzan), baik itu husnudzan kepada Allah SWT, kepada sesama manusia, maupun kepada diri sendiri.
8) Persaudaraan (ukhuwah) diantara sesama mukmin adalah persaudaraan yang dilandasi oleh persamaan aqidah dan keimanan kepada Allah SWT.

F.  ALOKASI  WAKTU
1. Pertemuan 1  QS. Al-Anfal (8): 72 Tentang Mujahadah  (3 x 45 menit)
2. Pertemuan 2  QS. Al-Hujurat (49): 12 Tentang Husnudzan (3 x 45 menit)
3. Pertemuan 3  QS. Al-Hujurat (49): 10  Tentang  Ukhuwah  (3 x 45 menit)

G.  METODE
1.    Scientific Method (metode ilmiah)
2.    Contextual Teaching and Learning
3.    Direct Instruction (Model Pengajaran Langsung)

H.  MEDIA PEMBELAJARAN

Media
1. Video Pembelajaran
2. CD Pembelajaran Tajwid Interaktif
Alat
1.  Komputer
2.  LCD Projector
3.  Kartu berpasangan (matching card) lafadz dan artinya.

I.       SUMBER BELAJAR
1.         Kitab al-Quranul Karim dan terjemahnya, Depag RI
2.         Kitab Hadits Sohih
3.         Buku Teks Siswa PAI SMK Kelas X

J.      LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN          
Pertemuan           : Ke 1
Alokasi Waktu     : 3 x 130 menit

KEGIATAN
DESKRIPSI KEGIATAN
ALOKASI WAKTU
Pendahuluan
 a.          Memberi salam dan memulai pelajaran dengan mengucapkan basmalah dan kemudian berdoa bersama.
b.          Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 c.          Peserta didik menyiapkan kitab suci al-Qur’an
d.          Secara bersama bertadarus al-Qur’an  (selama 5-10 menit)
 e.          Menjelaskan secara singkat materi yang akan diajarkan dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar serta indikator yang akan dicapai.
 f.          Menanyakan materi yang pernah diajarkan (Appersepsi).

(20 Menit)

Inti
Dalam kegiatan inti, pendidik dan para peserta didik melakukan beberapa kegiatan sebagai berikut.

a.    Mengamati
-       Menyimak bacaan dan mencermati isi kandungan  Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait.
-       Mencermati manfaat dan hikmah kontrol diri (mujahadah an-nafs), melalui tayangan video atau media pembelajaran lainnya.

b.    Menanya
-       Menanyakan tentag isi kandungan Q.S. al-Anfal (8): 72. Menanyakan manfaat dan hikmah dari kontrol diri (mujahadah an-nafs), serta hadits terkait.

c.    Mengumpulkan data/eksplorasi
-       Mendiskusikan isi kandungan  Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait;
-       Menganalisis asbabun nuzul/wurud Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait.
-       Mengidentifikasi sifat-sifat terpuji yag terkandung pada Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait;
-       Menganalisis manfaat dan hikmah sifa terpuji yang terdapat pada Q.S. al-Anfal (8): 72,serta hadits terkait.
d.    Mengasosiasi
-       Membuat kesimpulan dari isi kandungan Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait.

e.    Mengkomunikasikan:
-       Menpresentasikan isi kandungan, manfaat, dan hikmah sifat terpuji yang terdapat pada Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait secara individu maupun kelompok;
-       Menyampaikan hasil diskusi tentang manfaat dan hikmah sifat terpuji yang terdapat pada Q.S. al-Anfal (8): 72, serta hadits terkait.

(100 Menit)
Penutup
a.    Pendidik meminta agar para peserta didik sekali lagi membaca Q.S. al-Anfal (8): 72,sebagai penutup materi pembelajaran;
b.    Pendidik meminta agar para peserta didik membiasakan membaca Q.S. al-Anfal (8): 72
c.    Pendidik menutup/mengakhiri pelajaran tersebut dengan membaca hamdalah/doa;
d.   Pendidik mengucapkan salam kepada para peserta didik sebelum keluar kelas dan peserta didik menjawab salam.


(15 Menit)

K.    PENILAIAN
a.         Tes (tertulis dan lisan)
b.        Non tes (tugas, observasi, dan portofolio)

Lembar Penilaian
1.    Tes Tertulis
No
Butir – butir Soal
Kunci Jawaban
1.
Jelaskan isi kandungan Q.S. al-Anfal (8): 72!
 Ayat ini menjelaskan tentang kontrol diri (mujahadah an-nafs) !
2.
Jelaskan manfaat dan hikmah dari kontrol diri (mujahadah an-nafs) !
Tidak tergesa-gesa dalam menghadapi sesuatu.

-       Lisan (mempresantasikan hasil diskusi)

No.
Nama Peserta didik
Kemampuan Mempresentasikan
1
2
3
4
5
1.           1
Udin





2.           2
Nanang





3.           3
Utuh





Dst
Dst..........................





Keterangan :                                                                Skor Tes lisan :           
·      Mempresentasikan sangat baik                               = 80 – 90 = A
·      Mempresentasikan baik                                          = 70 – 79 = B
·      Mempresentasikan kurang baik                              = 60 – 69 = C
·      Mempresentasikan tidak lancar                              = 50 – 59 = D
·      Tidak dapat mempresentasikan                              = kurang dari 50 = E

2.    Non Tes
-       Tugas (mengidentifikasi manfaat dan hikmah perilaku kontrol diri (mujahadah an-nafs)
-       Observasi (mengamati perilaku kontrol diri (mujahadah an-nafs), prasangka baik  terhadap teman sejawat atau orang lain;
-       Potofolio (tugas dan observasi dikerjakan di lembar kerja dan diserahkan kepada pendidik)

Pertemuan            : Ke 2
Alokasi Waktu     : 2 x 45 menit
KEGIATAN
DESKRIPSI KEGIATAN
ALOKASI WAKTU
Pendahuluan
a.      Memberi salam dan memulai pelajaran dengan mengucapkan basmalah dan kemudian berdoa bersama.
b.      Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
c.      Peserta didik menyiapkan kitab suci al-Qur’an
d.      Secara bersama bertadarus al-Qur’an  (selama 5-10 menit)
e.      Menjelaskan secara singkat materi yang akan diajarkan dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar serta indikator yang akan dicapai.
f.      Menanyakan materi yang pernah diajarkan (Appersepsi).

(20 Menit)

Inti
Dalam kegiatan inti, pendidik dan para peserta didik melakukan beberapa kegiatan sebagai berikut.
a.      Mengamati
-       Menyimak bacaan dan mencermati isi kandungan QS al-Hujurat (49): 12, serta hadits terkait.
-       Mencermati manfaat dan hikmah prasangka baik (husnuzzhan) melalui tayangan video atau media pembelajaran lainnya.
b.          Menanya
-       Menanyakan tentag isi kandungan Q.S.al-Hujurat (49): 12
-       Menanyakan manfaat dan hikmah dari prasangka baik (husnuzzhan) serta hadits terkait.
c.          Mengumpulkan data/eksplorasi
-       Mendiskusikan isi kandungan  Q.S. al-Hujurat (49): 12,  serta hadits terkait;
-       Menganalisis asbabun nuzul/wurud Q.S. al-Hujurat (49): 12, serta hadits terkait.
-       Mengidentifikasi sifat-sifat terpuji yag terkandung pada Q.S.al-Hujurat (49): 12, serta hadits terkait;
-       Menganalisis manfaat dan hikmah sifa terpuji yang terdapat pada QS al-Hujurat (49): 12, serta hadits terkait.
   d.     Mengasosiasi
-       Membuat kesimpulan dari isi kandungan Q.S.al-Hujurat (49): 12,serta hadits terkait.
    e.     Mengkomunikasikan:
-       Menpresentasikan isi kandungan, manfaat, dan hikmah sifat terpuji yang terdapat pada Q.S. al-Hujurat (49): 12,serta hadits terkait secara individu maupun kelompok
-       Menyampaikan hasil diskusi tentang manfaat dan hikmah sifat terpuji yang terdapat pada Q.S. al-Hujurat (49): 12, serta hadits terkait.

(100 Menit)
Penutup
a.       Pendidik meminta agar para peserta didik sekali lagi membaca Q.S. al-Hujurat (49): 12, sebagai penutup materi pembelajaran;
b.      Pendidik meminta agar para peserta didik membiasakan membaca Q.S.al-Hujurat (49): 12.
c.       Pendidik menutup/mengakhiri pelajaran tersebut dengan membaca hamdalah/doa;
d.      Pendidik mengucapkan salam kepada para peserta didik sebelum keluar kelas dan peserta didik menjawab salam.

(15 Menit)

PENILAIAN
a.       Tes (tertulis dan lisan)
b.      Non tes (tugas, observasi, dan portofolio)
Lembar Penilaian
1.      Tes Tertulis
No
Butir – butir Soal
Kunci Jawaban
1.
Jelaskan isi kandungan Q.S. al-Hujurat (49): 12!
Ayat ini menjelaskan tentang prasangka baik husnuzzhan)
2.
Jelaskan isi kandungan Q.S. al-Hujurat (49): 10 !
Ayat ini menjelaskan tentang persaudaraan (ukhuwah) !
3.
Jelaskan manfaat dan hikmah dari prasangka baik (husnuzzhan) !
Terhindar dari berburuk sangka,
akan selalu dihargai dan dihormati orang lain.

-       Lisan (mempresantasikan hasil diskusi)
No.
Nama Peserta didik
Kemampuan Mempresentasikan
1
2
3
4
5
4.           1
Adul





5.           2
Khadijah





6.           3
Idah





Dst
Dst..........................





Keterangan :                                                                Skor Tes lisan :           
·      Mempresentasikan sangat baik                               = 80 – 90 = A
·      Mempresentasikan baik                                          = 70 – 79 = B
·      Mempresentasikan kurang baik                              = 60 – 69 = C
·      Mempresentasikan tidak lancar                              = 50 – 59 = D
·      Tidak dapat mempresentasikan                              = kurang dari 50 = E

2.      Non Tes
-       Tugas (mengidentifikasi manfaat dan hikmah perilaku prasangka baik (husnuzzhan) yang terdapat pada Q.S.al-Hujurat (49): 12.
-       Observasi (mengamati perilakuprasangka baik (husnuzzhan) terhadap teman sejawat atau orang lain;
-       Potofolio (tugas dan observasi dikerjakan di lembar kerja dan diserahkan kepada pendidik)
Pertemuan            : Ke 3
Alokasi Waktu     : 3x 130 menit
KEGIATAN
DESKRIPSI KEGIATAN
ALOKASI WAKTU
Pendahuluan
a. Memberi salam dan memulai pelajaran dengan mengucapkan basmalah dan kemudian berdoa bersama.
b. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
c.   Peserta didik menyiapkan kitab suci al-Qur’an
d. Secara bersama bertadarus al-Qur’an  (selama 5-10 menit)
e. Menjelaskan secara singkat materi yang akan diajarkan dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar serta indikator yang akan dicapai.
f. Menanyakan materi yang pernah diajarkan (Appersepsi).

(20 Menit)

Inti
Dalam kegiatan inti, pendidik dan para peserta didik melakukan beberapa kegiatan sebagai berikut.
a.    Mengamati
-       Menyimak dan mencermati bacaan Q.S. al-Hujurat (49): 10 serta hadits terkait melalui tayangan video atau media pembelajaran lainnya.
b.    Menanya
-       Menanyakan tentang cara membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10,
-       Menanyakan cara membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10, serta hadits terkait.
c.    Mengumpulkan data/eksplorasi
-       Mendiskusikan cara-cara membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10 serta hadits terkait;
-       Mengidentifikasi hukum bacan pada Q.S. al-Hujurat (49): 10 serta hadits terkait.
d.    Mengasosiasi
-       Membuat kesimpulan tentang cara membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10 serta hadits terkait.
e.    Mengkomunikasikan:
-       Mempraktikkan cara membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10 serta hadits terkait secara individu maupun kelompok;
-       Menyampaikan hasil diskusi tentang cara membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10 serta hadits terkait.
(100 Menit)
Penutup
a.    Pendidik meminta agar para peserta didik sekali lagi membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10sebagai penutup materi pembelajaran;
b.    Pendidik meminta agar para peserta didik membiasakan membaca Q.S. al-Hujurat (49): 10;
c.    Pendidik menutup/mengakhiri pelajaran tersebut dengan membaca hamdalah/doa;
d.   Pendidik mengucapkan salam kepada para peserta didik sebelum keluar kelas dan peserta didik menjawab salam.
(15 Menit)
No.
Butir-butir Soal
Kunci Jawaban
1.
Tulislah Q.S. Al-Anfal (8): 72 !
¨bÎ) z`ƒÏ%©!$# (#qãZtB#uä (#rãy_$ydur (#rßyg»y_ur óOÎgÏ9ºuqøBr'Î/ öNÍkŦàÿRr&ur Îû È@Î6y «!$# tûïÏ%©!$#ur (#rur#uä (#ÿrçŽ|ÇtR¨r y7Í´¯»s9'ré& öNåkÝÕ÷èt/ âä!$uÏ9÷rr& <Ù÷èt/ 4 tûïÏ%©!$#ur (#qãZtB#uä öNs9ur (#rãÅ_$pkç $tB /ä3s9 `ÏiB NÍkÉJu»s9ur `ÏiB >äóÓx« 4Ó®Lym (#rãÅ_$pkç 4 ÈbÎ)ur öNä.rçŽ|ÇZoKó$# Îû ÈûïÏd9$# ãNà6øn=yèsù çŽóǨZ9$# žwÎ) 4n?tã ¤Qöqs% öNä3oY÷t/ NæhuZ÷t/ur ×,»sVŠÏiB 3 ª!$#ur $yJÎ/ tbqè=yJ÷ès? ׎ÅÁt/ ÇÐËÈ  
2.
Tulislah Q.S. Al-Hujurat (49): 12 !
$pkšr'¯»tƒ tûïÏ%©!$# (#qãZtB#uä (#qç7Ï^tGô_$# #ZŽÏWx. z`ÏiB Çd`©à9$# žcÎ) uÙ÷èt/ Çd`©à9$# ÒOøOÎ) ( Ÿwur (#qÝ¡¡¡pgrB Ÿwur =tGøótƒ Nä3àÒ÷è­/ $³Ò÷èt/ 4 =Ïtär& óOà2ßtnr& br& Ÿ@à2ù'tƒ zNóss9 ÏmŠÅzr& $\GøŠtB çnqßJçF÷d̍s3sù 4 (#qà)¨?$#ur ©!$# 4 ¨bÎ) ©!$# Ò>#§qs? ×LìÏm§ ÇÊËÈ  
3.
Tulislah Q.S. Al-Hujurat (49): 10 !
$yJ¯RÎ) tbqãZÏB÷sßJø9$# ×ouq÷zÎ) (#qßsÎ=ô¹r'sù tû÷üt/ ö/ä3÷ƒuqyzr& 4 (#qà)¨?$#ur ©!$# ÷/ä3ª=yès9 tbqçHxqöè? ÇÊÉÈ  
4.
Lengkapi kalimat belrikut ini !
$yJ¯RÎ) tbqãZÏB÷sßJø9$# ×………….. (#qßsÎ=ô¹r'sù y
×ouq÷zÎ)
5.
Tunjukkan bacaan tajwid pada kata yang bergaris bawah berikut ini !
×ouq÷zÎ)#qßsÎ=ô¹r'sùtû÷üt/ö/ä3÷ƒuqyzr&
Mad asli karena ada tanda baca dhomah berhadapan dengan waw mati

Penilaian
a.      Tes (tulis dan lisan)
b.      Non tes (tugas, observasi, dan portofolio
Lembar Penilaian
1.    Tes
-       Tes Tulis
-       Tes Lisan
No.
Nama Peserta didik
Kemampuan Membaca
1
2
3
4
5
7.           1
Amar





8.           2
Amir





9.           3
Umar





Dst
Dst..........................





Keterangan :                                                                Skor Tes Perbuatan :  
·      Membaca lancar dan baik                                       = 80 – 90 = A
·      Membaca lancar kurang baik                                  = 70 – 79 = B
·      Membaca terbata-bata                                            = 60 – 69 = C
·      Membaca terbata-bata dibantupendidik                 = 50 – 59 = D
·      Tidak dapat membaca                                            = kurang dari 50 = E

2.    Non Tes
-       Tugas (menyalin Q.S. al-Hujurat (49): 10)
-       Observasi (mengamati dan mengidentifikasi hukum bacaan tajwid yang ada pada Q.S. al-Hujurat (49): 10 dengan memberi tanda dan menjelaskannya)
-       Potofolio (tugas dan observasi dikerjakan di lembar kerja dan diserahkan kepada pendidik)




Mengetahui
Kepala Sekolah



Drs.Parjiono,M.Pd
NIP.19630630 199403 1 005

Banjarbaru , 11  Agustus 2014
Pendidik Bidang Studi PAI



Kamrani. S.Ag
NIP. 19750808 200604 1 019

Selasa, 04 November 2014

Pemahaman Asmaul Husna

Membuka Relung Hati

Beragam cara ditempuh oleh manusia untuk mendekatkan diri kepada Sang Pencipta yaitu Allah Swt. Cara tersebut ada yang melalui jalan merenung atau ber-tafakkur atau berżikir. Ada pula seseorang menjadi dekat dengan Allah Swt. yang disebabkan oleh musibah yang menimpanya. Demikianlah Allah Swt. membuka cara atau jalan bagi manusia yang ingin dekat dengan-Nya. Sebagai orang yang beriman, tentu saja  kita harus mampu menempuh cara apa  pun agar dekat dengan Allah Swt.
Kedekatan seorang hamba dengan Tuhannya tentu saja akan mengantarkannya mendapatkan berbagai fasilitas hidup, yaitu kesenangan dan kenikmatan yang tada tara. Bukankah seorang anak yang dekat dengan orang tuanya atau seorang pegawai bawahan dengan bosnya akan memberikan peluang atas segala kemudahan yang akan dicapainya.
Jalan lain utuk mendekatkan diri kepada Allah Swt. adalah melalui żikir. Żikir artnya mengingat Allah Swt. dengan menyebut dan memuji nama-Nya. Syarat yang sangat fundamental yang diperlukan untuk mendekatkan diri kepada Allah Swt. melalui żikir adalah kemampuan dalam menguasai nafsu. Selanjutnya menyebut nama Allah Swt. (al-Asmāu al-Husnā) berulang-ulang di dalam hat dengan menghadirkan rasa rendah hat (tawaddu) yang disertai rasa takut karena merasakan keagungan-Nya. Żikir dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja. Berżikir pun tdak perlu menghitung berapa jumlah bilangan yang harus di żikirkan, yang pentng adalah żikir harus benar-benar menghujam di dalam kalbu.
Selain melalui żikir, mendekatkan diri kepada Allah Swt. dapat pula dilakukan melalui perbuatan atau amaliah sehari-hari, yaitu dengan selalu meniatkan bahwa yang kita lakukan adalah semata-mata hanya karena taat mematuhi aturan main-Nya. Misalnya, kita berbuat baik kepada tetangga bukan karena ia baik kepada kita, tetapi semata-mata karena Allah Swt. menyuruh kita untuk berbuat demikian. Kita bersedekah bukan karena kasihan, tetapi semata-mata karena Allah Swt. memerintahkan kita untuk mengeluarkan sedekah membantu meringankan beban orang yang sedang dalam kesulitan. Hal ini mestnya dapat kita lakukan karena bukankah pada waktu kecil dulu kita mampu patuh melaksanakan perintah dan nasihat orang tua? Mengapa sekarang kita tdak sanggup patuh pada perintah-perintah Allah Swt? Jika śhalat dapat kita kerjakan karena semata-mata taat mematuhi perintah Allah Swt., rasanya mustahil bila kita tdak dapat bersikap demikian pada perbuatan-perbuatan lainnya.
Mengkritisi Sekitar Kita
Manusia adalah makhluk yang sering lupa dan sering berbuat kesalahan. Al-Insdnu mahallul khatā wa an-nisyan. Demikian bunyi sebuah hadis yang artinya, manusia itu tempatnya salah dan lupa. Dalam hadis yang lain, Rasulullah saw. bersabda, Kullu Bani Adama khatdun wa khairul khata at-taibuna. (Setiap keturunan Adam as. past melakukan kesalahan, dan orang yang baik adalah yang kembali dari kesalahan/dosa).
Berdasarkan kedua hadis tersebut, manusia memiliki sifat dan karakter yang sering berbuat kesalahan dan lupa. Artinya, tdak ada seorang pun yang terbebas dari kesalahan dan lupa. Namun demikian, tidaklah benar jika dikatakan bahwa tidak mengapa seseorang melakukan kesalahan dengan dalih bahwa hal tersebut merupakan sifat manusia.
Sebagai seorang yang beriman, kita dituntut untuk selalu melakukan refeksi dan perenungan terhadap apa yang telah kita perbuat. Ketika seseorang terlanjur melakukan kesalahan, bersegeralah ia untuk kembali ke jalan yang benar dengan bertaubat dan tidak mengulanginya lagi. Demikian pula sifat lupa, ia kadang menjadi sebuah nikmat dan juga bencana. Lupa bisa menjadi nikmat manakala seseorang terlupa dengan kejadian sedih yang pernah menimpanya. Dapat dibayangkan, betapa sengsaranya jika seseorang tidak dapat melupakan kisah sedih yang pernah dialaminya! Lupa juga dapat menjadi bencana, yaitu ketika dengan lupa tersebut mengakibatkan kecerobohan dan kerusakan. Banyak di antara manusia karena lupa melakukan sesuatu mengakibatkan ia melakukan kesalahan yang dapat merugikan dirinya dan orang lain.
Memahami Makna al-Asmāu al-Husnā: al-Karlm, al-Mumin, al-Wakil, al-Matln, al-Jāmi, al-Adl, dan al-Ākhir.
1.  Pengertan al-Asmāu al-Husnā
Al-Asmāu al-Husnā terdiri atas dua kata, yaitu asmā yang berart nama-nama, dan husna yang berarti baik atau indah. Jadi, al-Asmāu al-Husnā dapat diartikan sebagai nama-nama yang baik lagi indah yang hanya dimiliki oleh Allah Swt. sebagai bukti keagungan-Nya. Kata al-Asmāu al-Husnā diambil dari ayat al-Qurān Q.S. Tāhā/20:8. yang artinya, Allah Swt. tidak ada Tuhan melainkan Dia. Dia memiliki al-Asmāu al-Husnā (nama-nama baik).
2.  Dalil tentang al-Asmāu al-Husnā
a.  Firman Allah Swt. dalam Q.S. al-Arāf/7:180

Artinya: Dan Allah Swt. memiliki asmāul husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan (menyebut) nama-nama-Nya yang baik itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dalam (menyebut) nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang mereka kerjakan. (Q.S. al Arāf/7:180)
Dalam ayat lain dijelaskan bahwa al-Asmāu al-Husnā merupakan amalan yang bermanfaat dan mempunyai nilai yang tak terhingga tingginya.
Berdoa dengan menyebut al-Asmāu al-Husnā sangat dianjurkan menurut ayat tersebut.
b.    Hadis Rasulullah saw. yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari
Artnya: Dari Abu Hurairah ra. sesungguhnya Rasulullah saw. bersabda: Sesungguhnya Allah Swt. mempunyai sembilan puluh sembilan nama, seratus kurang satu, barang siapa yang menghafalkannya, maka ia akan masuk surga. (H.R. Bukhari)
Berdasarkan hadis di atas, menghafalkan al-Asmāu al-Husnā akan mengantarkan orang yang melakukannya masuk ke dalam surga Allah Swt. Apakah hanya dengan menghafalkannya saja seseorang akan dengan mudah masuk ke dalam surga? Jawabnya, tentu saja tdak, bahwa menghafalkan al-Asmāu al-Husnā harus juga diiringi dengan menjaganya, baik menjaga hafalannya dengan terus-menerus menżikirkannya, maupun menjaganya dengan menghindari perilaku-perilaku yang bertentangan dengan sifat-sifat Allah Swt. dalam al-Asmāu al-Husnā tersebut.

1. Al-Kariim
Secara bahasa, al-Kariim mempunyai arti Yang Maha mulia, Yang Maha Dermawan atau Yang Maha Pemurah. Secara istlah, al-Kariim diartikan bahwa Allah Swt. Yang Maha mulia lagi Maha Pemurah yang memberi anugerah atau rezeki kepada semua makhluk-Nya. Dapat pula dimaknai sebagai Zat yang sangat banyak memiliki kebaikan, Maha Pemurah, Pemberi Nikmat dan keutamaan, baik ketika diminta maupun tidak. Hal tersebut sesuai dengan frman-Nya:
Artinya: Hai manusia apakah yang telah memperdayakanmu terhadap Tuhan Yang Maha Pemurah? (Q.S. al-Inf¯ār:6)
Al-Kariim dimaknai Maha Pemberi karena Allah Swt. senantasa memberi, tidak pernah terhenti pemberian-Nya. Manusia tidak boleh berputus asa dari kedermawanan Allah Swt. jika miskin dalam harta, karena kedermawanan-Nya tidak hanya dari harta yang dititipkan melainkan meliputi segala hal. Manusia yang berharta dan dermawan hendaklah tidak sombong jika telah memiliki sifat dermawan karena Allah Swt. tidak menyukai kesombongan. Dengan demikian, bagi orang yang diberikan harta melimpah maupun tidak dianugerahi harta oleh Allah Swt., keduanya harus bersyukur kepada-Nya karena orang yang miskin pun telah diberikan nikmat selain harta.
Al-Kariim juga dimaknai Yang Maha Pemberi Maaf karena Allah Swt. memaafan dosa para hamba yang lalai dalam menunaikan kewajiban kepada Allah Swt., kemudian hamba itu mau bertaubat kepada Allah Swt. Bagi hamba yang berdosa, Allah Swt. adalah Yang Maha Pengampun. Dia akan mengampuni seberapa pun besar dosa hamba-Nya selama ia tidak meragukan kasih sayang dan kemurahan-Nya.
Menurut imam al-Gazali, al-Kariim adalah Dia yang apabila berjanji, menepat janjinya, bila memberi, melampaui batas harapan, tidak peduli berapa dan kepada siapa Dia memberi dan tidak rela bila ada kebutuhan dia memohon kepada selain-Nya, meminta pada orang lain. Dia yang bila kecil hati menegur tanpa berlebih, tidak mengabaikan siapa yang menuju dan berlindung kepada-Nya, dan tidak membutuhkan sarana atau perantara.
2. Al-Mumin
Al-Mum³n secara bahasa berasal dari kata amina yang berarti pembenaran, ketenangan hati, dan aman. Allah Swt. al-Mumin artinya Dia Maha Pemberi rasa aman kepada semua makhluk-Nya, terutama kepada manusia. Dengan begitu, hati manusia menjadi tenang. Kehidupan ini penuh dengan berbagai permasalahan, tantangan, dan cobaan. Jika bukan karena Allah Swt. yang memberikan rasa aman dalam hati, niscaya kita akan senantasa gelisah, takut, dan cemas. Perhatikan frman Allah Swt. berikut!
Artnya: Orang-orang yang beriman dan tidak mencampuradukkan iman mereka dengan syirik, mereka itulah orang-orang yang mendapat rasa aman dan mereka mendapat petunjuk. (Q.S. al-Anām/6:82)
Ketika kita akan menyeru dan berdoa kepada Allah Swt. dengan nama-Nya al-Mumin, berarti kita memohon diberikan keamanan, dihindarkan dari fitnah, bencana dan siksa. Karena Dialah Yang Maha Memberikan keamanan, Dia yang Maha Pengaman. Dalam nama al-Mumin terdapat kekuatan yang dahsyat dan luar biasa. Ada pertolongan dan perlindungan, ada jaminan (insurense), dan ada bala bantuan.
Berżikir dengan nama Allah Swt. al-Mumin di samping menumbuhkan dan memperkuat keyakinan dan keimanan kita, bahwa keamanan dan rasa aman yang dirasakan manusia sebagai makhluk adalah suatu rahmat dan karunia yang diberikan dari sisi Allah Swt. Sebagai al-Mumin, yaitu Tuhan Yang Maha Pemberi Rasa Aman juga terkandung pengertan bahwa sebagai hamba yang beriman, seorang mukmin dituntut mampu menjadi bagian dari pertumbuhan dan    perkembangan    rasa    aman terhadap lingkungannya.
Mengamalkan dan meneladani al-Asmāu al-Husnā al-Mumin, artinya bahwa seorang yang beriman harus menjadikan orang yang ada di sekelilingnya aman dari gangguan lidah dan tangannya. Berkaitan dengan itu, Rasulullah saw. bersabda: Demi Allah tidak beriman. Demi Allah tidak beriman. Demi Allah tidak beriman. Para sahabat bertanya, Siapa ya Rasulullah saw.?Rasulullah saw. menjawab, Orang yang tetangganya merasa tidak aman dari gangguannya.’” (H.R. Bukhari dan Muslim).
3. Al-Wakil
Kata al-Wakil mengandung arti Maha Mewakili atau Pemelihara. Al-Wakal (Yang Maha Mewakili atau Pemelihara), yaitu Allah Swt. yang memelihara dan mengurusi segala kebutuhan makhluk-Nya, baik itu dalam urusan dunia maupun urusan akhirat. Dia menyelesaikan segala sesuatu yang diserahkan hambanya tanpa membiarkan apa pun terbengkalai. Firman-Nya dalam al-Qurān:
Artinya: Allah Swt. pencipta segala sesuatu dan Dia Maha Pemelihara atas segala sesuatu. (Q.S. az-Zumar/39:62)Dengan demikian, orang yang mempercayakan segala urusannya kepada Allah Swt., akan memiliki kepastian bahwa semua akan diselesaikan dengan sebaik-baiknya. Hal itu hanya dapat dilakukan oleh hamba yang mengetahui bahwa Allah Swt. yang Maha kuasa, Maha Pengasih adalah satu-satunya yang dapat dipercaya oleh para hamba-Nya. Seseorang yang melakukan urusannya dengan sebaik-baiknya dan kemudian akan menyerahkan segala urusan kepada Allah Swt. untuk menentukan karunia-Nya. Menyerahkan segala urusan hanya kepada Allah Swt. melahirkan sikap tawakkal. Tawakkal bukan berarti mengabaikan sebab-sebab dari suatu kejadian. Berdiam diri dan tdak peduli terhadap sebab itu dan akibatnya adalah sikap malas. Ketawakkalan dapat diibaratkan dengan menyadari sebab-akibat. Orang harus berusaha untuk mendapatkan apa yang diinginkannya. Rasulullah saw. bersabda, Ikatlah untamu dan bertawakkallah  kepada Allah Swt.” Manusia harus menyadari bahwa semua usahanya adalah sebuah doa yang aktif dan harapan akan adanya pertolongan-Nya. Allah Swt. berfrman yang artinya, (Yang memiliki sifat-sifat yang) demikian itu ialah Allah Swt. Tuhan kamu; tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) selain Dia; Pencipta segala sesuatu, maka sembahlah Dia dan Dia adalah Pemelihara segala sesuatu.(Q.S. al-Anām/6:102) Hamba al-Wakil adalah yang bertawakkal kepada Allah Swt. Ketika hamba tersebut telah melihat tangan Allah Swt. dalam sebab-sebab dan alasan segala sesuatu, dia menyerahkan seluruh hidupnya di tangan al-Wakil.
4. Al-Matiin
Al-Matiin artnya Maha kukuh. Allah Swt. adalah Maha sempurna dalam kekuatan dan kekukuhan-Nya. Kekukuhan dalam prinsip sifat-sifat-Nya. Allah Swt. juga Maha kukuh dalam kekuatan-kekuatan-Nya. Oleh karena itu, sifat al-Matiin adalah kehebatan perbuatan yang sangat kokoh dari kekuatan yang tidak ada taranya. Dengan begitu, kekukuhan Allah Swt. yang memiliki rahmat dan azab terbukti ketika Allah Swt. memberikan rahmat kepada hamba-hamba-Nya. Tidak ada apa pun yang dapat menghalangi rahmat ini untuk tiba kepada sasarannya. Demikian juga tidak ada kekuatan yang dapat mencegah pembalasan-Nya.
Seseorang yang menemukan kekuatan dan kekukuhan Allah Swt. akan membuatnya menjadi manusia yang tawakkal, memiliki kepercayaan dalam jiwanya dan tdak merasa rendah di hadapan manusia lain. Ia akan selalu merasa rendah di hadapan Allah Swt. Hanya Allah Swt. yang Maha Menilai. Oleh karena itu, Allah Swt. melarang manusia bersikap atau merasa lebih dari saudaranya. Karena hanya Allah Swt. yang Maha Mengetahui baik buruknya   seorang   hamba.   Allah Swt. juga menganjurkan manusia bersabar. Karena Allah Swt. Mahatahu apa yang terbaik untuk hamba-Nya. Kekuatan dan kekukuhan-Nya tdak terhingga dan tdak terbayangkan oleh manusia yang lemah dan tidak memiliki daya upaya. Jadi, karena kekukuhan-Nya, Allah Swt. tidak terkalahkan dan tidak tergoyahkan. Siapakah yang paling kuat dan kukuh selain Allah Swt? Tidak ada satu makhluk pun yang dapat menundukkan Allah Swt. meskipun seluruh makhluk di bumi ini bekerja sama. Allah Swt. berfrman: Artinya: Sungguh Allah Swt., Dialah pemberi rezeki yang mempunyai kekuatan lagi sangat kukuh. (Q.S. aż-Żāriyāt/51:58)
Dengan demikian, akhlak kita terhadap sifat al-Mat³n adalah dengan beristqamah (meneguhkan pendirian), beribadah dengan kesungguhan hati, tidak tergoyahkan oleh bisikan menyesatkan, terus berusaha dan tidak putus asa serta bekerja sama dengan orang lain sehingga menjadi lebih kuat.
5. Al-Jāmi
Al-Jāmi secara bahasa artnya Yang Maha Mengumpulkan/Menghimpun, yaitu bahwa Allah Swt. Maha Mengumpulkan/Menghimpun segala sesuatu yang tersebar atau terserak. Allah Swt. Maha Mengumpulkan apa yang dikehendaki-Nya dan di mana pun Allah Swt. berkehendak. Penghimpunan ini ada berbagai macam bentuknya, di antaranya adalah mengumpulkan seluruh makhluk yang beraneka ragam, termasuk manusia dan lain-lainnya, di permukaan bumi ini dan kemudian mengumpulkan mereka di padang mahsyar pada hari kiamat. Allah Swt. berfrman : Artinya: Ya Tuhan kami, sesungguhnya Engkau mengumpulkan manusia untuk (menerima pembalasan pada) hari yang tak ada keraguan padanya. Sesungguhnya Allah Swt. tidak menyalahi janji.(Q.S. Ali Imrān/3:9). Allah Swt. akan menghimpun manusia di akhirat kelak sama dengan orang-orang yang satu golongan di dunia. Hal ini bisa dijadikan sebagai barometer, kepada siapa kita berkumpul di dunia itulah yang akan menjadi teman kita di akhirat. Walaupun kita berjauhan secara fisik, akan tetapi hat kita terhimpun, di akhirat kelak kita juga akan terhimpun dengan mereka. Begitupun sebaliknya walaupun kita berdekatan secara fisik akan tetapi hati kita jauh, maka kita juga tidak akan berkumpul dengan mereka. Oleh sebab itu, apabila di dunia hati kita terhimpun dengan orang-orang yang selalu memperturutkan hawa nafsunya, di akhirat kelak kita akan berkumpul dengan mereka di dalam neraka. Karena orang-orang yang selalu memperturutkan hawa nafsunya, tempatnya adalah di neraka. Begitupun     sebaliknya,     apabila kecenderungan hat kita terhimpun   dengan orang-orang yang beriman, bertakwa dan orang-orang saleh, di   akhirat   kelak  kita   juga  akan terhimpun dengan mereka. Karena tidaklah mungkin orang-orang beriman hatinya terhimpun dengan orang-orang kafir dan orang-orang kafir juga tidak mungkin terhimpun dengan orang-orang beriman. Allah Swt. juga mengumpulkan di dalam diri seorang hamba ada yang lahir di anggota tubuh dan hakikat batin di dalam hati. Barang siapa yang sempurna marifatnya dan baik tingkah lakunya, maka ia disebut juga sebagai al-Jāmi. Dikatakan bahwa al-Jāmi ialah orang yang tidak padam cahaya marifatnya.

<script async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-6303669560088871"crossorigin="anonymous"></script>

 


SURGA FIRDAUS IMPIAN ORANG BERIMAN

                                                             SURGA FIRDAUS      Setiap muslim pasti ingin masuk kedalam surga dan mereka b...